Babinsa Koramil 01/Sikabaluan, Serka Aditya Ajak Masyarakat Kegiatan Inovatif Pemanfaatan Kayu Tak Produktif

×

Babinsa Koramil 01/Sikabaluan, Serka Aditya Ajak Masyarakat Kegiatan Inovatif Pemanfaatan Kayu Tak Produktif

Bagikan berita
Babinsa Koramil 01/Sikabaluan, Serka Aditya Ajak Masyarakat Kegiatan Inovatif Pemanfaatan Kayu Tak Produktif
Babinsa Koramil 01/Sikabaluan, Serka Aditya Ajak Masyarakat Kegiatan Inovatif Pemanfaatan Kayu Tak Produktif

KUPASONLINE. COM - Dalam kegiatan inovatif pemanfaatan kayu yang sudah tidak produktif, Babinsa Koramil 01/Sikabaluan, Serka Aditya ajak masyarakat untuk pembuatan meja dan bangku di Dusun Muara, Desa Sikabaluan, Kec Siberut Utara, Kab Kep Mentawai, Minggu 09 Juli 2023.Sebagai seorang Babinsa harus dapat melihat Potensi apa saja yang dapat di jadikan penghasilan bagi masyarakat yang belum memiliki Penghasilan tetap atau yang belum memiliki pekerjaan sama sekali di wilayah Desa Binaan

Kali ini Babinsa Koramil 01/Sikabaluan, Serka Aditya mengajak Pemuda yang belum memiliki pekerjaan tetap untuk memanfaatkan limbah kayu atau sisa potongan kayu agar dapat bermanfaatDengan memanfaatkan sisa potongan kayu sehingga dapat digunakan seperti meja, kursi, vas bunga dan asbak yang pastinya di butuhkan keahlian agar menghasilkan kualitas yang baik dan dapat di pasarkan ke pasar untuk di jual, sebut Babinsa Koramil 01/Sikabaluan, Serka Aditya

"Asalkan pemuda berniat mereka pasti bisa apalagi bahannya sangat mudah di dapatkan tidak perlu beli dan tidak perlu ke hutan atau menebang pohon dengan demikian sangat mudah di dapatkan," ucap Serka Aditya, kepada awak media, Minggu 09 Juli 2023.Ia juga menyampaikan kreatifitas sangat di butuh untuk mendapatkan suatu pekerjaan atau sebagai penghasilan maka dari itu bagi mereka yang belum memiliki pekerjaan harus bisa berkreasi sampai nantinya mendapatkan pekerjaan tetap, tambahnya.

Maka dengan demikian, kata Babinsa, orang tua mereka tidak terbebani setidaknya mereka bisa mencukupi kebutuhan mereka sendiri, apalagi itu bisa di kembangkan malah akan bisa menjadi suatu usaha yang menjanjikan kesuksesan, tutupnya. (smm/Pendim 0319/Mentawai)

Editor : Sri Agustini
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini
rosandisungai limauyasinBurhanuddinSekretariat DPRD kabupaten Dharmasraya Imam Mahfuri,S.E bersama  Ny.AyuKUD Makmur