Wawako Solok: Pemko Solok Siap Berperan dalam Mendukung Program Kewirausahaan

×

Wawako Solok: Pemko Solok Siap Berperan dalam Mendukung Program Kewirausahaan

Bagikan berita
Wawako Solok: Pemko Solok Siap Berperan dalam Mendukung Program Kewirausahaan. (Foto: Dok istimewa)
Wawako Solok: Pemko Solok Siap Berperan dalam Mendukung Program Kewirausahaan. (Foto: Dok istimewa)

KUPASONLINE.COM - Wakil Wali Kota Solok, Ramadhani Kirana Putra mengatakan, Pemerintah Kota setempat, senantiasa siap berperan dalam mendukung setiap program Kewirausahaan di Kota Beras Serambi Madinah itu.Ramadhani menyampaikan hal tersebut, dalam sambutanya, saat menutup cara resmi kegiatan Pelatihan Manajemen Kewirausahaan, yang dilaksanakan oleh Dinas Pemuda dan Olah Raga (Dispora) Kota Solok, di D'Relazion, Senin 19 Juni 2023.

Kegiatan yang diikuti dengan antusias oleh seluruh peserta itu, dipandu lanhsung Kepala Dinas Pemuda dan Olah Raga (Dispora) Kota Solok, Nurzal Gustim, S.STP, M.Si.Masih dalam sambutanya, Ramadhani Kirana Putra mengatakan bahwa, dalam berwirausaha, juga membutuhkan jaringan, yang akan mampu mengedukasi dan memotivasi kita.

Mudah-mudahan ujar Ramadhani, adik-adik peserta pelatihan menjadi orang yang sukses, semangat dalam meraih cita-cita terbaik, dan mampu menjawab harapan orang tua.Pada kesempatan itu, Ramadhani mengucapkan terima kasih kepada Dispora Kota Solok yang telah menyelenggarakan kegiatan yang sangat positif.

Karena itu kata Ramadhani, ia sangat mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan oleh Diapora Kota Solok ini, dalam rangka untuk lebih memaksimalkan dan mengembangkan semangat Kewirausahaan."Terutama, pada generasi muda pada daerah kita," pungkasnya.* (rjy). 

Editor : Sri Agustini
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini