Rektor UNP Mewisuda 1.634 Lulusan Universitas Negeri Padang Periode ke-131

×

Rektor UNP Mewisuda 1.634 Lulusan Universitas Negeri Padang Periode ke-131

Bagikan berita
Rektor UNP Mewisuda 1.634 Lulusan Universitas Negeri Padang Periode ke-131. (Foto: Dok istimewa)
Rektor UNP Mewisuda 1.634 Lulusan Universitas Negeri Padang Periode ke-131. (Foto: Dok istimewa)

KUPASONLINE.COM - Pada hari ini Universitas Negeri Padang laksanakan kegiatan Wisuda yang ke-113, yang diikuti oleh sebanyak 1634 wisudawan dan wisudawati yang terdiri dari berbagai fakultas, Senin 19 Juni 2023.Pada saat ini dirasakan kuatnya arus perubahan global yang menyentuh segenap aspek kehidupan, seperti ekonomi, perkembangan teknologi, perubahan tatanan sosial- masyarakat, pandangan politik, tak terkecuali pada aspek pendidikan.

Perubahan global ini dapat menjadi tantangan yang kompleks, namun juga peluang besar bagi perkembangan bangsa.Demikian disampaikan oleh Rektor Prof. Ganefri, Ph.D. dalam pidatonya berjudul "Membumikan Nilai-nilai Karakter Kebangsaan di Perguruan Tinggi Melalui Pendidikan Multikultural" pada upacara Wisuda ke-131 periode Juni Tahun 2023 bertempat di Auditorium Kampus UNP Air Tawar Padang.

"Untuk itu, penting bagi kita untuk menyikapi perubahan global dengan mindset yang benar. Perubahan global tersebut harus dilihat sebagai batu lompatan bagi perubahan positif bangsa dan kita harus mengadopsi sikap terbuka dan proaktif dalam menghadapi perubahan tersebut," tambah Prof. Ganefri.Menurutnya, pendidikan merupakan garda terdepan fdalam menyiapkan generasi muda dalam menghadapi tantangan global dan menjadi agen perubahan untuk generasi selanjutnya.

Selanjutnya, karakter kebangsaan ini menjadi pondasi yang kuat dalam menjaga keutuhan dan persatuan bangsa di tengah arus globalisasi yang dapat mempengaruhi identitas nasional. Karakter kebangsaan Indonesia memainkan peran kunci dalam membangun identitas nasional yang kuat dan menumbuhkan rasa kebersamaan di antara warga negara.Untuk itu, kata Prof. Ganefri, Ph.D. pendidikan multikultural akan menjadi sarana yang efektif dalam menghadapi tantangan ini dan endidikan multikultural mendorong pengakuan, penghargaan, dan penerimaan terhadap keragaman budaya di Indonesia.

"Melalui pendekatan ini, mahasiswa diajarkan untuk menghargai perbedaan, saling menghormati, dan memahami berbagai perspektif. Dalam konteks ini, nilai-nilai karakter kebangsaan seperti gotong royong, toleransi, dan kerjasama dapat diperkuat," jelas Prof. Ganefri.(tin)

Editor : Sri Agustini
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
pemko padang
Terkini