UNP Menyelenggarakan Kegiatan Kuliah Umum Sekaligus Pelepasan Mahasiswa KKN

×

UNP Menyelenggarakan Kegiatan Kuliah Umum Sekaligus Pelepasan Mahasiswa KKN

Bagikan berita
UNP Menyelenggarakan Kegiatan Kuliah Umum Sekaligus Pelepasan Mahasiswa KKN. (Foto: Humas Unversitas Negeri Padang)
UNP Menyelenggarakan Kegiatan Kuliah Umum Sekaligus Pelepasan Mahasiswa KKN. (Foto: Humas Unversitas Negeri Padang)

KUPASONLINE.COM - Universitas Negeri Padang menyelenggarakan Kuliah Umum sekaligus melakukan Pelepasan Mahasiswa KKN UNP periode Juli-Desember tahun 2023 pada Kamis 15 Juni 2023 di Auditorium.Kegiatan Kuliah Umum ini yang menjadi narasumber adalah Irjen Kemdikbudristek Dr. Chatarina Mualian, S.H, S.E., M.H dan di hadiri juga oleh Gubenur Prov. Sumatera Barat H. Mahyeldi Ansharullah , S.P.

Rektor UNP Prof. Ganefri, Ph.D dalam sambutannya menyambut kedatangan Irjen Kemendikbudristek Dr. Chatarina Mualian, S.H, S.E., M.H ke ranah minang."Ini merupakan untuk pertama kali oleh Ibu Irjend Kemendikbud datang ke Kota Padang," Ucap Rektor UNP.

Dalam kesempatan tersebut Rektor juga menginformasikan bahwa Fakultas Kedokteran UNP akan di buka di tahun ajaran 2023/2024 ini, sekaligus penerimaan mahasiswa perdana.Gubenur Prov. Sumatera Barat H. Mahyeldi Ansharullah , S.P. dalam sambutannya memberikan motivasi kepada para mahasiswa akan KKN UNP. "Adek-adek semua akan menjadi peganti kami. Jadi pejabat, mentri, dan yang membanggakan bagi bangsa" disampaikan oleh Gubernur.

Dr. Chatarina Mualian, S.H, S.E., M.H dalam materi kuliah umum dengan mengangkat tema "Pencegahan dan Penanganan Seksual di Lingkungan Perguruan Tinggi."Dr. Chatarina Mualian, S.H, S.E., M.H menyampaikan tetntang kasus pelecehan yang banyak terjadi di lingkungan kampus.

"Saat ini sangat banyak kasus-kasus pelecehan seksual di Perguruan tinggi terhadap mahasiswi sebagai objeknya. Di harapkan mahasiswi untuk lebih berhati - hati pelecehan seksusl ini. Mahasiswi jangan terlalu cinta sekali terhadapat pasanganya, ini awal suatu pelecehan seksual akan terjadi," ucapnya.UNP saat ini telah memiliki Satgas Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Seksual (PPKS) di Ketuai oleh Dr. Fatmariza H, M.Hum. Diharapkan bagi mahasiswi yang mengalami pelecehan seksual bisa menghubungi Satgas PPKS UNP. (tin)

Editor : Sri Agustini
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
pemko padang
Terkini