Ketua Ditangkap Polisi, Anggota Minta Dibebaskan

×

Ketua Ditangkap Polisi, Anggota Minta Dibebaskan

Bagikan berita
KBPKL Pasar Raya Padang
KBPKL Pasar Raya Padang
KUPASONLINE.COM (Padang) - Buntut perseteruan 2 orang pedagang Pasar Raya Padang terus bergulir, sejumlah perwakilan pedagang melakukan aksi unjuk rasa pasca penangkapan Ketua Keluarga Besar Pedagang Kaki Lima (KBPKL) Kota Padang, Idman. Aksi unjuk rasa itu terjadi pada Jumat (19/5/2023) siang kemarin.

Pihak KBPKL membantah melakukan pemukulan terhadap Pengurus KPP, hanya benturkan kepala!

Selaku Humas KBPKL, Yendra menyerahkan sepenuhnya proses hukum kepada polisi terkait penangkapan Idman atas dugaan pemukulan yang terjadi kepada pengurus Komunitas Pedagang Pasar (KPP) Raya Padang Irsal Mawardi Sutan Pangeran.

Kami sudah bentuk tim kuasa hukum, dari KBPKL langsung, yang jelas kami ingin kasus ini bisa menemui titik terang penyelesaian, katanya.

Yendra menyebut, permasalahan yang terjadi antara Idman dan Irsal Mawardi merupakan persoalan pribadi. Tidak ada membawa dua organisasi dalam permasalahan ini, ini murni permasalahan pribadi, tuturnya.

Sementara perwakilan pedagang yang unjuk rasa tersebut meminta laporan polisi yang dilayangkan terhadap Idman dicabut dan meminta sang ketua dibebaskan.

Sedangkan Yendra mengaku aksi yang dilakukan itu berada di luar jangkauan dirinya, Saya baru mengetahui aksi ini, kalaupun ada, mungkin itu sebagai bentuk rasa solidaritas pedagang kepada ketua mereka, namun, itu tidak diarahkan oleh kami.

Editor : Sri Agustini
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
pemko padang
Terkini