Nagari Sungai Batang ini, selain memiliki panorama dan alam yang indah, juga dikenal sebagai daerah penghasil ulama dan tokoh- tokoh besar, seperti Buya Hamka dan lain sebagainya, ujarnya.
Ia berharap, dengan segala potensi yang ada, dan pengelolaan yang baik dari masyarakat, bisa menambah daya tarik wisatawan untuk berkunjung ke Nagari Sungai Batang.
Berhubung sebentar lagi kita akan memasuki Bulan Suci Ramadan, atas nama pribadi dan Pemerintah Daerah Kabupaten Agam, saya mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa, mohon maaf lahir dan batin, ujarnya. (Pnd)
Editor : Sri Agustini