MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Solok Kukuhkan Pengurus PAC PP Danau Kembar

×

MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Solok Kukuhkan Pengurus PAC PP Danau Kembar

Bagikan berita
Foto MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Solok Kukuhkan Pengurus PAC PP Danau Kembar
Foto MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Solok Kukuhkan Pengurus PAC PP Danau Kembar

Solok, Kupasonline - Ketua Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila (PP) Kabupaten Solok, Sumatera Barat, Lamud Wijaya, mengukuhkan Pengurus Anak Cabang (PAC) Pemuda Pancasila (PP) Danau Kembar, di Hall Putra Danau, Air Tawar, Kecamatan Danau Kembar, Senin (20/3/2023).Adapun PAC Pemuda Pancasila Danau Kembar Periode 2023-2026 yang dikukuhkan itu masing-masing adalah : Ketua, Anasri, Wakil Ketua, Basri Jaya, Sekretaris Ahmad Yani, Sp dan Bendahara, Mayunir.

Pada kegiatan itu, Ketua MPC Pemuda Pancasila (PP) Kabupaten Solok, Lamud Wijaya, didampingi Sekretaris Yosa Andres, S.Pd, Komandan Koti Mahatidana, Maulindo Salim, SE, dan sejumlah Ketua Bidang (Kabid) di MPC PP Kabupaten Solok.Juga hadir, Ketua PAC Lembah Gumanti, Ketua PAC Kubung, Ketua PAC Pantai Cermin, Ketua PAC Lembang Jaya dan Ketua PAC Payung Sekaki.

Selain itu, juga hadir, Sekcam Danau Kembar, Ketua MPC Pemuda Pancasila (PP) Kota Solok, Armidon Dt. Bunsu dan jajaran Pengurus MPC PP Kota Solok lainya. Tak ketinggalan, turut hadir Ketua Srikandi Kota Solok beserta jajaran.Selain Anasri yang dikukuhkan sebagai Ketua PAC Pemuda Pancasila Danau Kembar periode 2023-2026 beserta jajaran Pengurus lainya, pada kesempatan itu, juga dikukuhkan Ketua Srikandi Danau Kembar, Syafri Yeni.

Adapun Anasri, terpilih secara aklamasi, sebagai Ketua PAC Pemuda Pancasila Danau Kembar, yang memiliki Anggota PP sebanyak 48 orang itu, dalam Rapat Pemilihan Pengurus Pimpinan Anak Cabang (RPP PAC) beberapa waktu sebelumnya di Danau Kembar.Prosesi pengukuhan, ditandai dengan penyerahan pataka Pemuda Pancasila oleh Ketua MPC PP Kabupaten Solok, Lamud Wijaya, kepada Ketua PAC PP Danau Kembar, Anasri.

Dalam arahanya diacara itu, Ketua MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Solok, Lamud Wijaya, berpesan kepada seluruh Anggota Pemuda Pancasila khususnya di Kecamatan Danau Kembar, agar dapat menjaga marwah organisasi Pemuda Pancasila.Lamud Wijaya juga berharap kepada Pemuda Pancasila di Danau Kembar, agar bisa bersinergi dengan baik dengan Forkopincam Danau Kembar dan jajaran Pemerintahan setempat. Juga dengan ormas-ormas lainya.

" Semangat untuk organisasi, mengutamakan kebersamaan dan persaudaraan, bermanfaat untuk masyarakat dan mendukung program Pemerintah " tutur Lamud Wijaya.Sedangkan Ketua PAC Pemuda Pancasila Danau Kembar, Anasri, kepada media ini menyebutkan, ia dan jajaran Pengurus PAC PP Danau Kembar, akan senantiasa menjaga marwah organisasi Pemuda Pancasila.

" Kami PAC Pemuda Pancasila Danau Kembar akan bersinergi dengan semua pihak, dan senantiasa siap mendukung program Pemerintah demi kemajuan Kabupaten Solok kedepan " pungkasnya.* (rjy).

Editor : Sri Agustini
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini