egini Langkah Yang Dapat Dilakukan Pelanggan Jika Pasokan Air Tiba-tiba Mati

×

egini Langkah Yang Dapat Dilakukan Pelanggan Jika Pasokan Air Tiba-tiba Mati

Bagikan berita
Begini Langkah Yang Dapat Dilakukan Pelanggan Jika Pasokan Air Tiba-tiba Mati
Begini Langkah Yang Dapat Dilakukan Pelanggan Jika Pasokan Air Tiba-tiba Mati

KUPASONLINE.COM--Bagi semua pelanggan Perumda Air Minum Kota Padang, perlu memahami berbagai upaya berikut ini guna memastikan pasokan air bersih selalu lancar di rumah-masing. Direktur teknis Perumda Air Minum Padang, Andri Satria mengungkapkan, ada beberapa langkah yang perlu dilakukan setiap pelanggan jika pasokan air tiba-tiba mati.Diantara langkah tersebut adalah, pelanggan dapat mencek stop kran di rumah masing-masing. Dijelaskan Andri yang dikutip media ini dari laman Istagram resmi Perumda Air Minum Padang,

pelanggan dapat memastikan stop kran dalam keadaan ON (O) dengan memutar ke arah kiri berlawanan jarum jam.Kemudian pelanggan juga dapat melakukan pengecekan pada pipa distribusi. Hal ini guna memastikan tidak adanya terjadi kebocoran pada pipa distribusi didepan atau disekitar rumah.

Langkah selanjutnya adalah dengan mencek aliran air di rumah pelanggan lain di sekitar tempat tinggal masing-masing (rumah tetangga). "Pastikan keadaan aliran air tetangga kiri dan kanan juga mengalami hal yang sama, atau apakah ikut mati/tidak,"tegasnya.Kemudian cara lainnya adalah, pelanggan dapat mencek info dan Medsos. Caranya adalah dengan menghubungi nomor layanan gangguan pelayanan atau cek status pada WA nomor gangguan layanan dan atau cek info di media sosial, website, dan platform gangguan layanan Perumda Air Minum Kota Padang lainnya. (*)

Editor : Sri Agustini
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
pemko padang
Terkini