Agam, KupasOnline-Bupati Agam, Dr H Andri Warman buka sosialisasi Pancasila yang digelar Komisi II DPR RI, di Nagari Ladang Laweh, Kecamatan Banuhampu, Selasa (11/10/22).Kegiatan ini dari dana aspirasi anggota Komisi II DPR RI, Guspardi Gaus yang bekerjasama dengan Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP).
Dengan adanya sosialisasi ini, kita harap pemahaman masyarakat terhadap Pancasila ke depan semakin kuat, ujar bupati yang akrab disapa AWR itu.Dikatakannya, Pancasila sebagai ideologi bangsa lahir dari nilai-nilai yang ada dalam masyarakat, sehingga untuk membumikannya jadi tugas semua pihak.
Pancasila bukan hanya sebagai ideologi bagi rakyat, tapi juga budaya, falsafah hidup dan dasar negara, sebutnya.Dengan begitu katanya, pengenalan Pancasila harus terus dilakukan terutama bagi kaum milenial, agar ideologi bangsa tetap dikenal dan diamalkan dalam kehidupan sehari-hari.Untuk itu terimakasih pada bapak Guspardi Gaus dan BPIP, yang telah laksanakan kegiatan ini, ucapnya.Diharapkannya, ke depan lebih banyak lagi kontribusi wakil rakyat asal Agam, baik di provinsi maupun pusat dalam membangun kampung halaman.
Kita bersyukur putra Agam ada di DPR RI, semoga nanti kita bisa bersama-sama bangun Agam lebih maju, katanya.Sosialisasi Pancasila ini dilaksanakan tiga lokasi yaitu, Banuhampu, Sungai Pua dan IV Koto. (Pnd)
Editor : Sri Agustini