Agam, KupasOnline-Sebagai generasi penerus masa depan, keberadaan anak-anak sangat penting dan harus mendapatkan perhatian yang serius dengan memberikan perlindungan kepada mereka agar terhindar dari hal-hal yang dapat merusak dan mengganggu pertumbuhan serta perkembangan anak.
Hal tersebut disampaikan Bupati Agam melalui Asisten Pemerintahan dan Kesra, Rahman, S IP saat mengukuhkan Pengurus Forum Anak Se Kabupaten Agam Tahun 2022, Jumat (7/10).
Untuk mewujudkan hal tersebut, di berbagai tingkatan pemerintahan diKabupaten Agam telah terbentuk Organisasi Forum Anak, ujarnya.
Tambah Rahman, keberadaan forum anak ini menunjukkan komitmen pemerintah setempat guna mewujudkan partisipasi anak dalam proses pembangunan. Forum ini diharapkan menjadi wadah partisipasi anak untuk mendengarkan dan menyuarakan aspirasi, pendapat dan harapan anak.
Rahman juga menekankan bahwa anak-anak memiliki andil yang besar untuk turut terlibat dalam setiap kegiatan pembangunan.
Sebab forum anak sebagai penghubung aspirasi anak, karena komunikasi akan lebih mudah jika komunikasi dilakukan dengan teman sebaya atau sesama anak-anak lainnya, tuturnya.Selanjutnya, Rahman berharap Forum Anak seyogianya menjadi kegiatan yang dilaksanakan secara rutin dengan tema yang terus berkembang, sehingga dapat memacu dan memotivasi anak-anak agar dapat berpartisipasi aktif dalam pembangunan dan peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) di Kabupaten Agam.
Mudah-mudahan dengan dikukuhkannya forum anak ini akan dapat membantu Pemerintah Kabupaten Agam dalam menghasilkan bibit-bibit generasi muda yang berkualitas dan cerdas serta SDM yang unggul, tukuknya.
Sementara itu, Kepala Dinas Dalduk KB PP dan PA Kabupaten Agam, Surya Wendri menyampaikan rasa bahagia melihat para kader muda yang akan menjadi pelopor muda tersebut.
Generasi muda merupakan akar dasar dari sebuah daerah, karena generasi muda lah yang akan menjadi penentu maju atau tidaknya suatu daerah tersebut, jika generasi mudanya tidak terdidik maka daerah tersebut akan hancur begitu pun sebaliknya, ujarnya.
Editor : Sri Agustini