KUPASONLINE.COM-SMAN 2 Lubuk Basung menjadi satu-satunya lembaga pendidikan di Kabupaten Agam sebagai Sekolah Ramah Digital.Sekolah Ramah Digital ini dilaunching Bupati Agam, Dr H Andri Warman yang ditandai dengan pelepasan balon usai jadi pembina upacara di sekolah itu, Senin (8/8).
Pada kesempatan itu, bupati mengapresiasi SMAN 2 Lubuk Basung melaunching Sekolah Ramah Digital ini, bahkan SMA yang jadi salah satu sekolah favorit itu juga menjadi sekolah ramah anak di Agam.Memang di zaman sekarang kita harus ikuti perkembangan teknologi informasi ini, ujarnya.
Untuk itu, diharapkannya pelajar di Agam khususnya SMAN 2 Lubuk Basung, agar lebih bijak dalam menggunakan teknologi informasi, terutama handphone.Banyak manfaat didapat dalam menggunakan teknologi yang berkembang saat ini, asalkan dimanfaatkan untuk kebaikan, sebutnya.
Dengan dilaunchingnya SMAN 2 Lubuk Basung sebagai Sekolah Ramah Digital, ia berharap lembaga pendidikan lain juga dapat menjadi Sekolah Ramah Digital di Agam.Sementara itu, Kepala SMAN 2 Lubuk Basung, Nasril menyebutkan, Sekolah Ramah Digital ini bagaimana warga sekolah bisa bermedia sosial dengan baik, terarah, tidak menghujat dan terhindar dari bullly.Sebagai sekolah satu-satunya di Agam jadi sekolah ramah digital, tentu kita akan berupaya bagaimana bisa bermedia sosial dengan baik, katanya.Sebab katanya, penggunaan media sosial ini sudah diatur dalam UU ITE, apabila salah gunakan bakal berurusan dengan hukum.
Kendati demikian, pihaknya tidak melarang siswanya bawa handphone ke sekolah, dengan melakukan pengawasan yang ketat.Menurutnya, teknologi informasi banyak manfaatnya jika digunakan untuk hal yang positif, karena ia ingin bagaimana generasi tidak gagal teknologi di era digital saat ini.
Kemajuan zaman dan teknologi tidak bisa kita hindari, namun perlu pengawasan bagaimana anak-anak kita dapat bermedia sosial dengan baik, tukasnya.SMAN 2 Lubuk Basung sekolah ketiga di Sumbar yang menjadi Sekolah Ramah Digital ini. (Pnd)
Editor : Sri Agustini