7 Warga Kabupaten Agam Terkonfirmasi COVID-19, 1 Orang Meninggal Dunia

×

7 Warga Kabupaten Agam Terkonfirmasi COVID-19, 1 Orang Meninggal Dunia

Bagikan berita
7 Warga Kabupaten Agam Terkonfirmasi COVID-19, 1 Orang Meninggal Dunia
7 Warga Kabupaten Agam Terkonfirmasi COVID-19, 1 Orang Meninggal Dunia

Lubuk Basung, Kupasonline Ketua Harian Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Kabupaten Agam, Martias Wanto Dt. Maruhun mengumumkan sebanyak 7 warga Kabupaten Agam dinyatakan terkonfirmasi COVID-19, Senin (5/7/2021). 

"Warga yang positif COVID-19 itu berasal dari empat kecamatan di Kabupaten Agam dan dengan penambahan itu, hingga hari ini total pasien yang dinyatakan positif COVID-19 menjadi 4.035 orang," ujarnya.

Dijelaskannya, 7 kasus baru antara lain 3 kasus dari Kecamatan Tilatang Kamang, 2 kasus di Banuhampu 2 kasus dan masing-masing 1 kasus dari Palembayan dan Kamang Magek, sebutnya.

"Hari ini kita mendapat data penambahan 2 pasien sembuh yang berasal Kecamatan Banuhampu dan Kecamatan Tanjung Raya sehingga total kesembuhan COVID-19 sampai saat ini menjadi 3.425 orang dengan persentase 84,88 persen," tuturnya.

Di hari yang sama, 1 pasien COVID-19 asal Kecamatan Kamang Magek meninggal dunia, sehingga total pasien yang meninggal dunia akibat COVID-19 menjadi 98 orang.

Ditambahkan, penambahan kasus baru COVID-19 di Kabupaten Agam hampir terus terjadi setiap hari. Untuk itu, pihaknya mengingatkan masyarakat untuk tidak lengah dan selalu waspada dengan segala kemungkinan.

Penyebaran COVID-19 masih terus terjadi, tetap fokus dalam penanganan bencana kemanusian ini, masyarakat kami minta untuk terus patuhi protokol kesehatan, ujarnya. (Pandu)

Editor : Sri Agustini
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
pemko padang
Terkini