Dandim 0319/Mentawai: "Berikan Bantuan Gong Kepada Lembaga Adat Desa Saureinu"

×

Dandim 0319/Mentawai: "Berikan Bantuan Gong Kepada Lembaga Adat Desa Saureinu"

Bagikan berita
Dandim 0319/Mentawai: "Berikan Bantuan  Gong  Kepada  Lembaga Adat Desa Saureinu"
Dandim 0319/Mentawai: "Berikan Bantuan Gong Kepada Lembaga Adat Desa Saureinu"

Dandim 0319/Mentawai, Letkol Czi. Bagus Mardyanto S,T.M Tr (HAN) didampingi Ketua Persit  Kartika Chandra Kirana (KCK)  Cabang LXXIV Kodim 0319/Mentawai Ny.Diana Bagus  menyerahkan Gong  kepada Lembaga adat  Uma Desa Saureinu, Kecamatan Sipora Selatan, Minggu (15/8/2021)


Mentawai, Kupasonline--Dandim 0319/Mentawai,  Letkol Czi. Bagus Mardyanto S,T.M Tr (HAN) didampingi Ketua Persit  Kartika Chandra Kirana (KCK)  cabang LXXIV dim 0319/Mentawai Ny.Diana Bagus  menyerahkan gong  kepada Lembaga adat Desa Uma Saureinu, Kecamatan Sipora Selatan, Kabupaten kepulauan Mentawai, Minggu (15/8/2021)

Penyerahan seperangkat gong ini sebagai wujud komitmen Dandim dan Ibu ketua Persit KCK cab Dim 0319/Mentawai dalam upaya pelestarian seni, adat, agama dan budaya di kab.kepulauan   mentawai khususnya di Desa Saureinu, Penyerahan gong  yang diterima oleh masyarakat saureinu

Sekretaris desa Saureinu Alpian saat dikonfirmasi awak media mengatakan, bantuan seperangkat gong  sangat positif bagi masyarakat desa saureinuk khususnya di desa adat desa uma saureinuk. "Gong ini bermanfaat untuk menunjang dan melestarikan adat dan budaya", ucapnya.

Pihaknya juga sangat berterima kasih kepada bapak Dandim dan ketua persit KCK Cabang Kodim 0319/Mentawai telah memberikan bantuan Gong, sebut Sekdes Alpian  karena sebelumnya tidak pèrnah ada bantuan seperti ini, namun bantuan berupa pembangunan fisik sudah banyak dibantu untuk wilayah Desa saureinuk oleh pemerintah.

Sementara itu, Dandim 0319/Mentawai, Letkol Czi Bagus Mardyanto menyampaikan, bahwa bantuan seperangkat gong ini sebagai wujud berkomitmen dalam upaya melestarikan adat, agama,  tradisi dan budaya yang ada di Kab. kep Mentawai ini, ujarnya.

"Bantuan gong ini adalah untuk menjaga tatanan adat, budaya, seni dan tradisi itu, dan kami yakin ini bermanfaat untuk kita bersama," tuturnya. (ash)

Editor : Sri Agustini
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
pemko padang
Terkini