Danramil 03/GP Kodim 0503/JB Melaksanakan Kegiatan TMKK Tingkat Kecamatan Tahun 2019

×

Danramil 03/GP Kodim 0503/JB Melaksanakan Kegiatan TMKK Tingkat Kecamatan Tahun 2019

Bagikan berita
Danramil 03/GP Kodim 0503/JB Melaksanakan Kegiatan TMKK Tingkat Kecamatan Tahun 2019
Danramil 03/GP Kodim 0503/JB Melaksanakan Kegiatan TMKK Tingkat Kecamatan Tahun 2019



Jakarta Barat, Kupasonline.com -- Bertempat di GOR Tanjung Duren Jl. Tanjung Duren Barat lV No.10 RT. 009/05, Kelurahan Tanjung Duren Utara, Kecamatan Grogol Petamburan, Jakarta Barat, Pukul 08.00 12.00 WIB, (Koramil 03/GP Kodim 0503/JB), Pemerintah dan BKKBN bekerjasama melaksanakan Kegiatan TMKK. Rabu (14/8/2019).


Susunan acara : Pembukaan acara, Menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya, Menyanyikan Mars PKK dan Mars KB, Tarian Selamat Datang, Laporan Danramil, Sambutan Kasdim 0503/JB, Sambutan Wakil Walikota Jakarta Barat, Penyerahan bantuan secara simbolis, Kunjungan Lapangan, Hiburan.


Pencanangan Penggalangan TNI Manunggal KB Kesehatan Tingkat Kecamatan Grogol Petamburan tahun 2019 ini bertemakan Melalui Kegiatan KB Kesehatan, kita wujudkan Sinergitas antara TNI, Pemerintah dan BKKBN dalam usaha meningkatkan keikutsertaan masyarakat guna membentuk keluarga yang berkualitas sehat dan sejahtera

Danramil 03/GP, Kapten Inf Irwan Triyono dalam Sambutannya menyampaikan, Kegiatan bakti sosial TMKK merupakan agenda tahunan TNI bersama BKKBN dalam rangka memberikan pelayanan kepada masyarakat melalui pemberdayaan dan pembinaan kesehatan dan program TNI manunggal KB Kesehatan (TMKK) yang bertujuan untuk terlaksananya percepatan pembangunan dan KB. Supaya seluruh lapisan masyarakat dari kota sampai ke pelosok desa merasakan dan mendapatkan penyuluhan maupun pelayanan kesehatan terutama dibidang KB dan untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat sebagai basis Ketahanan Nasional.
Sasaran program TMKK adalah keluarga berencana dan keluarga reproduksi, kesehatan reproduksi remaja (KRR), pemberdayaan dan ketahanan keluarga, imunisasi lingkungan, kesehatan ibu dan anak (KIA) dan komunikasi, informasi, edukatif (KIE),Pungkas Kapten Inf. Irwan Triyono.


Hadir dalam giat TMKK tersebut, Wakil Walikota Jakarta Barat, M. Zenn SH, Kasdim 0503/JB Mayor Inf M Rizal, Camat Grogol Petamburan H. Didit Sumaryanta, Danramil 03/GP Kapten Inf Irwan Triyono, Kasudin PPAPP Jakarta Barat, para Lurah Se- Kecamatan Grogol Petamburan, Ketua Persit Kartika Koramil 03/GP beserta para pengurus, Ketua Penggerak PKK Kecamatan Grogol Petamburan beserta pengurusnya, Ketua RW dan LMK, FKDM Se Kecamatan Grogol Petamburan, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama, Anggota peserta KB Kesehatan serta Masyarakat berjumlah kurang lebih 250 orang.


Adapun kegiatan yang dilaksanakan pada TMKK antara lain : Pemeriksaan Kesehatan dan pengobatan umum sebanyak 100 orang, Pelayanan KB sebanyak 100 orang, Bazar murah dari masing-masing Kecamatan dan Persit Kartika, serta Pembagian Sembako Gratis sebanyak 200 paket Kegiatan berjalan dengan lancar, aman dan kondusif. (Gat)

Editor : Sri Agustini
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
pemko padang
Terkini