Anggota DPRD Mentawai Jimer Munthe: Melalui Kegiatan Reses "Serap Aspirasi Masayarakat Pukarakyat"

×

Anggota DPRD Mentawai Jimer Munthe: Melalui Kegiatan Reses "Serap Aspirasi Masayarakat Pukarakyat"

Bagikan berita
Anggota DPRD Mentawai Jimer Munthe: Melalui Kegiatan Reses "Serap Aspirasi Masayarakat Pukarakyat"
Anggota DPRD Mentawai Jimer Munthe: Melalui Kegiatan Reses "Serap Aspirasi Masayarakat Pukarakyat"



Suasana kegiatan reses Anggota Komisi II DPRD Mentawai Jimer Munthe , sebut menjemput aspirasi masyarakat dusun Pukarakyat, Desa Tuapejat, Kecamatan Sipora  Utara, Kabupaten kepulauan Mentawai. 


Mentawai, Kupasonline--
Reses  Komisi II DPRD Jimer Munthe S.E Politisi  Partai Garuda,  Serap aspirasi masyarakat di Daerah  Pemilihan (Dapil) Satu  untuk  ditindaklanjuti kepada instansi terkait nantinya.

Adapun usulan masyarakat pada kegiatan Reses DPRD Mentawai, terkait  mengenai Pemasangan penerangan dari Perusahaan Listrik Negara (PLN), melanjutkan pembangunan Infrastruktur jalan dari SP 3 Desa Bukit Pamewa melalui Dusun Berkat, Dusun Pukarakyat hingga Desa Boitumoga, karena sampai saat ini transportasi menuju dusun Pukarakyat masih melalui transportasi laut, Bantuan untuk kelompok Nelayan, Kelompok Tani. Kebutuhan  air minum juga penerangan listrik di perumahan Pukarakyat, dan lainnya terkait pembangunan, sebut Anggota DPRD Mentawai Jimer Munthe, Jumat (20/03/2020).

Jimer Munthe mengatakan, terkait untuk salah satu usulan masyarakat mengenai belum terpasangnya penerangan lampu listrik dari PLN, ia menghimbau agar masyarakat Pukarakyat membuat proposal kepada pihak PLN Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) karena itu aturannya, supaya nanti pihak PLN Provinsi menindaklanjuti ke Kementerian BUMN di jakarta, kalau berkasnya sudah dilengkapi melalui kepala dusun Pukarakyat, ucap dia.

"Nanti, kami DPRD Mentawai akan mendampingi masyarakat Dusun Pukarakyat  dalam permohonan pengajuan proposal pemasangan Aliran Listrik kepada pihak PLN Provinsi Sumbar dan Kementerian Badan Usaha Milik  Negara (BUMN), terangnya.

Selanjutnya dia menghimbau, untuk kelompok Nelayan yang ada di Dusun Pukarakyat  benar - benar  fokus  dalam aktifitasnya supayahasil yang dicapai dalam kegiatan sebagai nelayan mendapatkan  tangkapan ikannya yang maksimal, dan ketika ada bantuan untuk kelompok nelayan dari Pemerintah agar benar - benar difungsikan sebagaimana mestinya, agar dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat nelayan itu sendiri, "Jangan  nanti ketika ada bantuan buat kelompok tani jadi ikutan kelompok tani, begitu juga sebaliknya untuk kelompok tani ketika ada bantuan pemerintah untuk nelayan  menjadi nelayan pula," kata  Jimer Munthe.

Pantauan awak media, Dalam kegiatan Reses yang dilakukan anggota DPRD Mentawai sejak tanggal 16 hingga 21 Maret 2020 berjalan sukses, dan masyarakat sangat antusias  menyambut para Wakil Rakkyat itu, serta masyarakat juga sangat sangat berharap kepada  Wakil Rakyat dapat melakukan pengawalan usulan masyarakat kepada  Pemerintah, supaya apa yang diprioritaskan dalam usulan - usulan masyarakat saat kegiatan Reses dapat terealisasi nantinya. (ash)

Editor : Sri Agustini
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini
rosandisungai limauyasinBurhanuddinSekretariat DPRD kabupaten Dharmasraya Imam Mahfuri,S.E bersama  Ny.AyuKUD Makmur