Karanganyar - Dalam diri setiap prajurit yang tergabung dalam Pra TMMD Reguler ke 109 Kodim 0727/Karanganyar di Desa Jatiwarno Kecamatan Jatipuro Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, bahwa setiap kehadiran dan keberadaannya harus bermanfaat bagi masyarakat.
Hal itu seperti yang ditunjukan Sertu Suharno, anggota Koramil 10/Jenawi dirinya berangkat setiap hari ke tempat lokasi TMMD dengan penuh semangat dalam mengerjakan pembangunan jembatan di beberapa wilayah yang masih membutuhkan perbaikan sarana.
Dijelaskan oleh Sertu Suharno, bahwa kehadiran Satgas TMMD di tengah-tengah masyarakat dan berbaur menjadi satu, harus dijadikan momentum dan semangat untuk mewujudkan bahwa setiap kehadiran dan keberadaannya adalah sebuah pengabdian, sehingga dengan kehadiran Satgas TMMD rasa sejuk dan nyaman betul-betul yang didambakan masyarakat akan terwujud.
Saat ini seluruh rencana dan agenda yang telah diprogramkan dalam TMMD sudah mulai dilaksanakan, baik sasaran fisik pembuatan jembatan, talud, pengecoran jalan, perataan jalan, rehab Rumah Tidak Layak Huni dan sasaran non fisik pelatihan keterampilan serta wawasan kebangsaan dan lain-lain.
Editor : Sri Agustini