Ketua Forum Kabupaten sehat terpilih, Afrizal Amir |
Padang aro, kupasonline--Forum Kabupaten Sehat Solok Selatan, incar Swasti Saba Wistara, yang merupakan penghargaan tertinggi dalam penilaian kabupaten sehat tingkat Nasional.
Target tersebut, merupakan harapan dan keinginan kepengurusan Forum Kabupaten Sehat Solok Selatan yang baru saja terpilih untuk periode 2020 - 2023.
Pada pemilihan yang dilakukan pada 16 September 2020, Afrizal Amir, wartawan di kabupaten berjuluk Nagari Saribu Rumah Gadang tersebut, kembali terpilih sebagai Ketua Forum Kabupaten Sehat Solok Selatan. Dia akan kembali memimpin Forum Kabupaten Sehat Solok Selatan (FKSS) untuk periode 2020 - 2023.
Kabid Kesmas Dinas Kesehatan Solok Selatan, Rika Febriani, SKM, kepada wartawan, Kamis (17/9), mengapresiasi target dan keinginan Forum Kabupaten Sehat tersebut. Mengingat prestasi selama ini akan membuka peluang dan diyakini akan bisa diraih kembali untuk penilaian tahun berikutnya.
Ketua Forum Kabupaten sehat Solok Selatan, Afrizal Amir, kepada wartawan mengatakan, dirinya sangat berterimakasih atas diberi amanah lagi untuk menjadi nahkoda di Forum Kabupaten Sehat Solok Selatan untuk tiga tahun kedepan.
Terpilihnya Afrizal Amir, merupakan yang ketigakalinya. Sejumlah prestasi, sudah dicatat. Pada periode I, penghargaan Swasti Saba Padapa tahun 2017. Di periode ke dua, berhasil meraih Swasti Saba Wiwerda.
"Semua itu tentunya berkat kerja keras dan kekompakan kawan-kawan di forum dan dukungan, kerjasama seluruh stake holder di daerah ini," kata Afrizal.
Kedepannya, forum ini akan menghadapi penilaian untuk meraih penghargaan Swasti Saba Wistara, yang merupakan penghargaan tertinggi untuk penilaian kabupaten sehat pada tahun 2021 nanti. (apr) Editor : Sri Agustini