Panen Jagung Perdana, Wako Riza Harap Warga Dapat Manfaatkan Lahan Tidur

×

Panen Jagung Perdana, Wako Riza Harap Warga Dapat Manfaatkan Lahan Tidur

Bagikan berita
Panen Jagung Perdana, Wako Riza Harap Warga Dapat Manfaatkan Lahan Tidur
Panen Jagung Perdana, Wako Riza Harap Warga Dapat Manfaatkan Lahan Tidur
2. Kupas


Payakumbuh, Kupasonline -- Pemerintah Kota Payakumbuh melalui dinas Pertanian memanfaatkan lahan seluas 3500 meter persegi yang sebelumnya merupakan lahan tidur untuk dijadikan lahan produktif di tengah pandemi virus Corona (Covid-19).


Pemanfaatan lahan pemerintah daerah itu sebelumnya sudah ditanami jagung, yang digagas oleh Walikota Riza Falepi dan sekarang telah memasuki masa panen.


Lahan tidur yang digunakan menjadi lahan pertanian strategis tersebut berada di Belakang Pasar Padang Kaduduak, Kelurahan Tigo Koto Diateh, Kecamatan Payakumbuh Utara.


Pemko melaksanakan program lahan tidur ini untuk memacu warga kota Payakumbuh agar bisa juga memaksimalkan lahan tidur yang mereka miliki untuk dijadikan sebagai lahan pertanian strategis seperti salah satunya untuk tanam jagung seperti ini, ungkap Wako Riza sesaat setelah proses panen bersama berlangsung, Selasa (3/11).


Adapun untuk jenis jagung yang ditanam Pemko Payakumbuh merupakan varietas Pioner 32 yang merupakan jagung pipilan untuk pakan ternak dengan masa tanam 120 hari dan diprediksi dapat menghasilkan jagung sebanyak 6-7 ton setiap panen pada lahan di belakang pasar Padang Kaduduak itu.

Editor : Sri Agustini
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini