Payakumbuh, Kupasonline Stres selama masa pandemi ini bukan hanya dirasakan oleh orang-orang dewasa saja, tetapi juga anak-anak.
Pandemi ini mengharuskan anak-anak melakukan semua kegiatan belajar di rumah, tanpa bersosialisasi dengan teman-teman sebaya yang mungkin bisa mengakibatkan kecemasan.
Sayangnya, anak-anak jarang sekali menunjukkan rasa cemas mereka. Maka dari itu, orangtua berperan penting untuk membuat mereka terbuka tentang perasaan yang sedang dialami.
"Tugas kita adalah membantu anak-anak menghilangkan kecemasan dengan menjelaskan kepada anak apa yang terjadi saat ini dengan bahasa yg mudah mereka mengerti," kata Bunda Paud Kota Payakumbuh Ny.Henny Riza Falepi saat dihubungi via telepon, Senin(23/11/2020).
Anak-anak tentunya mengetahui berita tentang Covid-19 yang semakin mengerikan dan memahami bahwa sebagian besar hal-hal menjadi tidak pasti.