Wako Fadly Amran: Maksimalkan Serapan Anggaran

×

Wako Fadly Amran: Maksimalkan Serapan Anggaran

Bagikan berita
Wako Fadly Amran: Maksimalkan Serapan Anggaran
Wako Fadly Amran: Maksimalkan Serapan Anggaran


Mudah-mudahan pada akhir bulan November ini, sudah tercapai target. Dan bagi OPD yang tidak mencapai target akan diberi teguran, ujar Asrul.


Dalam rekapitulasi laporan pelaksanaan APBD tahun anggaran 2020 terhadap capaian fisik dan keuangan di bulan Oktober, masih ada sebanyak tujuh OPD yang perlu mengejar realisasinya. 


Dan untuk total keseluruhan rekapitulasi laporan pelaksanaan APBD Kota Padang Panjang tahun 2020 terhadap capaian fisik berada minus di angka 0,01% dan capaian keuangan minus sebesar 11,53%.


Sementara itu, untuk evaluasi di bidang pendapatan, belanja dan juga aset, realisasi pendapatan di bulan Oktober itu sudah lumayan cukup tinggi. Untuk pajak daerah sudah mencapai 92,53%. Retribusi daerah sudah 85.08%. Sedangkan untuk belanja baru terealisasi sebesar 64,47%. Dan untuk laporan aset yang telah yang disampaikan  OPD, semuanya sudah lengkap dan tepat waktu.


Rapat evaluasi ini, selain dihadiri wako-wawako, juga hadir Sekdako, Sonny Budaya Putra, AP, M.Si, asisten dan staf ahli, serta seluruh kepala OPD dan camat. (rell/nal)

Editor : Sri Agustini
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini