ilustrasi longsor |
Padang, Kupasonline Jalur lintas Padang menuju Padang Panjang tepatnya di kawasan Silaiang Kariang, Rabu (16/12) sekitar pukul 16.30 WIB longsor. Akibatnya, antrean panjang kendaraan terjadi di lokasi ini.
"Akibat longsor, terjadi antrean panjang kendaraan. Untuk itu, kami berlakukan sistem buka tutup agar arus lalu lintas bisa lancar," sebut Kasat Lantas Polres Padang Panjang, Iptu Saherman.
Baca juga: Polres Pasaman Barat Bersama Bhayangkari Tanam Komoditas Jagung Guna Mendukung Ketahanan Pangan
Berdasarkan informasi, material longsor karena reruntuhan tebing berupa tanah serta bebatuan. Saat ini, arus lalu lintas sudah mulai normal dan personil masih siaga dilokasi langsor. (*)
Editor : Sri Agustini