
![]() |
Walikota Sawahlunto, Deri Asta, bersama Rektor Unitas, Sepris Yonaldi, menandatangani nota kesepahaman MOU dibidang pendidikan. |
Sawahlunto,Kupasonline--Kerjasama Pemerintah Kota Sawahlunto, dibidang pendidikan dengan Universitas Taman Siswa (UNITAS) Padang, secara resmi ditandatangani Walikota Sawahlunto Deri Asta, bersama Rektor Unitas, Sepris Yonaldi, Kamis (25/2).
Penandatanganan berkas nota kesepahaman MOU (MEMORANDUM OF UNDERSTANDING) meliputi bidang pendidikan, penelitian, pengabdian masyarakat dan peningkatan kwalitas Sumber Daya Manusia (SDM).
Dikatakan, berbagai potensi dimiliki Unitas Padang, antara lain dari dosen, hingga mahasiswa, dan Ia berharap agar dapat dikelola hendaknya bermanfaat pada pembangunan kota dan pelayanan masyarakat. Sementara, Rektor Unitas, Sepris Yonaldi, mengatakan, kerjasama tersebut sejalan dengan sistem kampus merdeka, dan merdeka belajar sebagaimana disarankan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.