Jakarta,kupasonline--Di drama tersebut, Hyeri akan beradu peran dengan Jang Ki-yong.
My Roommate is Gumiho berkisah tentang Lee Dam (Hyeri), seorang mahasiswi yang tak sengaja menelan mutiara Gumiho jantan berusia 999 tahun bernama Shin Woo-yeo (Jang Ki-yong).Gumiho sendiri merupakan sosok mitologi rubah berekor 9. Shin Woo-yeo hampir mencapai tujuannya untuk berubah menjadi manusia, namun terhambat situasi.
Jika seseorang menelan mutiara tersebut, maka Gumiho akan hanya bisa hidup satu tahun. Mutiara lama kelamaan akan pecah hingga Gumiho gagal untuk menjadi manusia.
Dengan situasi tersebut, Shin Woo-yeo dan Lee Dam jadi harus hidup berdampingan. Lambat laun bumbu-bumbu asmara muncul di antara mereka berdua,dilansir dari cnn indonesia.
Teaser yang dirilis memperlihatkan first look dari drama tersebut. Terlihat, Shin Woo-yeo dan Lee Dam harus memulai hidup berdampingan dengan rasa canggung.
Kisah My Roommate is Gumiho sendiri merupakan adaptasi dari Webtoon. Selain Hyeri dan Jang Ki-yong, drama karya sutradara Nam Sung-woo tersebut juga akan meghadirkan sejumlah nama seperti Kang Han-na, Kim Do-wan, dan Park Kyung-hye.Hyeri sendiri pernah melejit namanya lewat drama Korea populer, Reply 1988 (2015-2016). Sementara Jang Ki-yong merupakan aktor yang lebih banyak membintangi drama, salah satunya Come and Hug Me (2018).
drama My Roommate is Gumiho akan dirilis Mei 2021 mendatang, belum diketahui nantinya drama ini akan tersedia di layanan streaming apa.