Payakumbuh, Kupasonline Dalam rangka untuk menvalidasi data sebagai dasar bagi pemerintah dalam kebijakan peningkatan dan pemerataan pembangunan serta kesejahteraan masyarakat, maka Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) laksanakan program pendataan keluarga di tahun 2021.
Tanpa terkecuali bagi Dinas P3AP2KB Pemerintah kota Payakumbuh yang turut mensukseskan program Pendataan Keluarga Nasional secara serentak selama 2 bulan penuh yang dimulai dari tanggal 1 April sampai 31 Mei 2021, kata Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (P3AP2KB) kota Payakumbuh Syahnadel Khairi saat mendata keluarga pertama Wakil Walikota Erwin Yunaz, Kamis (1/4/2021).
Wawako Erwin Yunaz menyampaikan kepada media agar dapat menghimbau seluruh warga kota Payakumbuh untuk mensukseskan pendataan keluarga 2021.
Mari kepada warga kota Payakumbuh agar mensukseskan pendataan ini, dan juga diharapkan agar warga dapat memberikan keterangan yang jujur dan benar kepada petugas yang datang ke rumah, dengan tetap menjaga protokol kesehatan. Dengan memberikan data yang akurat dan benar, kita sudah turut berkontribusi dalam merencanakan pembangunan kota ini menjadi lebih baik dan maju ke depannya, ungkapnya.
Editor : Sri Agustini