"JMSI Aceh dapat tumbuh menjadi organisasi perusahaan media yang berkontribusi positif bagi pembangunan ekosistem pers yang sehat dan profesional, dan menjadi bagian dari proses pembangunan di Aceh umumnya," pungkas Teguh Santosa.
Ketua JMSI Aceh Hendro Saky mengatakan, kegiatan Rakerda pertama ini dalam rangka merumuskan program dan kegiatan kedepan, guna menjawab perubahan dan tantangan media siber kedepannya.
Program kerja yang telah diputuskan dalam rakerda ini diharapkan dapat tercapai sesuai dengan target yang telah dijadwalkan.
Peserta Rakerda I terdiri dari pemilik perusahaan pers yang tergabung dalam organisasi JMSI Aceh Yakni, Popularitas.com, Ajnn.net, Anteroaceh.com, Habanusantara.net, Acehbisnis.com, Acehbisnis.com, metropolis.id, acehvideo.tv, antaraaceh.com, analisisnews.com, posaceh.com, gemarnews.com, kanalinspirasi.com, acehportal.com, bisaapa.id, analisaaceh.com, acehnews.net, acehjurnal dan serambinews.com.(*)
Editor : Sri Agustini