
Padang, Kupasonline Satu unit rumah di kawasan Sungai Balang, Kecamatan Lubuk Kilangan, Kota Padang rusak akibat tertimpa pohon tumbang, Rabu (19/5). Peristiwa ini terjadi sekitar pukul 09.00 WIB.
"Diduga peristiwa terjadi akibat pohon yang tak kuat menahan beban air pada saat hujan lebat hingga menyebabkan tumbang dan menimpa rumah warga," sebut Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik (Kabid KL) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Padang, Sutan Hendra.
Hingga berita ini diturunkan, kerugian materil yang ditimbulkan diperkirakan mencapai Rp10 Juta. (*)
Editor : Sri Agustini