Mentawai, Kupasonline--
Komandan Koramil 02 Siberut dan Babinsa melakukan kegiatan di daerah pedalaman, di Desa Madobag, Kecamatan Siberut Selatan guna melakukan pendampingan serbuan vaksinasi bersama petugas kesehatan, Senin (27/9/2021)
Untuk menuju Desa tersebut jalannya
yang cukup menantang tidak menyurutkan semangat para petugas menuju lokasi, meski jalan yang di lalui darat maupun sungai ber jam jam lamanya di atas perahu Pompong.
Danramil 02/Muara Siberut, Kapten. Czi. Masri menyampaikan, pelaksanaan serbuan vaksinasi ini di lakukan untuk menjangkau masyarakat luas di Desa Madobag, tentunya untuk menyelamatkan masyarakat dalam hal kesehatan di tengah Pandemi Covid-19, ujarnya."Bersama Babinsa Koramil 02/Muara Siberut, Bhabinkamtibmas Polsek Siberut dan tenaga kesehatan melaksanakan serbuan vaksin di SD 07 dan SMP 02 Desa Madobag," sebut Danramil kepada media, Senin (27/9/2021)
Lanjutnya, jenis vaksin yang digunakan jenis Sinovac, kata Danramil, dengan Penyuntikan Vaksin 1 sebanyak 160 orang. Dan 1 orang tidak bisa divaksin karena sakit, ungkapnya.
"Meski sudah melakukan vaksinasi Covid-19 tidak tertutup kemungkinan dapat terjangkit virus corona, maka dihimbau kepada masyarakat yang sudah di vaksin supaya tetap menaati protokol kesehatan, dengan disiplin memakai masker, cuci tangan pakai sabun, hindari kerumunan dan jaga imunitas tubuh agar tetap sehat," pungkasnya. (*/ash)
Editor : Sri Agustini