Untuk Vaksin Mobile, dari 14 Tim Dari Dinas Kesehatan, satu tim akan dijadikan vaksin mobile.
Kepada vaksinator kata Wakil Wali Kota, agar sehat-sehat selalu.
" Jika ada kendala dilapangan, kami akan setiap saat menyediakan waktu untuk konsultasi," kata Ramadhani Kirana Putra.
Ramadhani juga menyebutkan, bahwa untuk membasmi hoax vaksin, harus dari segala lini kita melawannya.
Kita akan bangun opini melalui spanduk, baliho, serta membuat video pendek. Dengan melibatkan seluruh elemen tentang aman vaksin covid. Kita yakinkan, bahwa vaksinasi ini aman, dan manfaatnya nanti untuk seluruh masyarakat.Kepada para Ulama dan Mubaligh kata Wakil Wali Kota, agar juga menyampaikan kepada jemaah setiap memberikan ceramah.
"Terimakasih atas dedikasi dan usaha yang dilakukan semua pihak, dalam menyukseskan program vaksinasi dan menghadapi pandemi Covid-19," tutur Ramadhani Kirana Putra. (rjy).
Editor : Sri Agustini