Launching Ekskavator Di Tanjung Balik Dihadiri Bupati Solok Dan Athari

×

Launching Ekskavator Di Tanjung Balik Dihadiri Bupati Solok Dan Athari

Bagikan berita
Launching Ekskavator Di Tanjung Balik Dihadiri Bupati Solok Dan Athari
Launching Ekskavator Di Tanjung Balik Dihadiri Bupati Solok Dan Athari

   

Bupati Epyardi Asda (kanan) Athari Ghauti Ardi (2 kanan) saat Launching Ekskavataor dan Goro bersama di Nagari Tanjung Balik.


Solok, Kupasonline - Launching pemakaian perdana Ekskavator bantuan Bupati Solok sekaligus goro bersama masyarakat di Jorong Pasa Ilia Nagari Tanjung Balik, Kecamatan X Koto Diatas, Jum'at (22/10) dihadiri Bupati Solok H. Epyardi Asda dan Anggota DPR RI Athari Ghauti Ardi. 

Turut hadir diacara itu, Staf Ahli Bidang Pembangunan Ekonomi dan Keuangan Syahrial, Kadis DPRKPP Efia Vivi Fortuna, Sekretaris Pertanian, Sekretaris DPMN, Camat X Koto Diatas Riswandi Bahaudin dan Forkopincam X Koto diatas. 

Juga hadir Wali Nagari Tanjung Balik Irfan Fiktono dan Wali Nagari se Kecamatan X Koto Diatas serta warga masyarakat setempat. 

Bupati Solok Epyardi Asda pada kesempatan itu mengatakan, diharapkan dengan adanya bantuan ekskavator ini, bisa bermanfaat untuk membantu meningkatkan perekonomian masyarakat. 

Penggunaan ekskavator ini kata Bupati bertujuan untuk membuka jalan usaha tani, dengan cara gotong royong. Semua biaya yang ditimbulkan ujarnya, termasuk operator dan biaya peliharaanya adalah tanggung jawab Pemda. Wali Nagari hanya menyediakan minyaknya.

Jalan yang sudah selesai dibuka dengan ekskavator kata Bupati Epyardi Asda, nanti akan dicor. Lalu setelah itu, diminta Wali Nagari untuk mendata masyarakat yang mempunyai lahan. 

Dan pemilik lahan ujar Bupati Epyardi Asda, diminta untuk menggali lobang. Selanjutnya Pemda akan memberikan bibit gratis sesuai apa yang cocok ditanam di Nagari Tanjung Balik. Setelah itu akan diusahakan air dan listrik masuk ke ladang - ladang itu.

" Disini saya liat cocok untuk tanaman Manggis dan Durian, untuk itu silahkan pak Wali didata gapoktannya, nanti kita akan berikan bibitnya melalui Dinas Pertanian " ucapnya.

Editor : Sri Agustini
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini