Dan masyarakat di Nagari Nagari di Kabupaten Solok katanya, bisa menangkis serangan bandar-bandar narkoba. Yang akan merusak mental generasi muda, dengan peredaran narkoba, di Kabupaten Solok.
Bila Nagari Nagari bisa menangkis serangan bandar narkoba kata AKBP Saifuddin Anshori, maka Arosuka dan Nagari Nagari di Kabupaten Solok, dapat terbebas dari peredaran narkoba. Dan menjadi kawasan yang bersih dari narkoba.
AKBP Saifuddin Anshori menyebutkan, juga tidak tertutup kemungkinan, program Sonar ini akan dilaksanakan secara berlanjut.
Setelah bekerja sama dengan awak media, katanya, kemudian juga akan dilaksanakan ke sekolah-sekolah, dengan ASN dan TNI/Polri.
Sesuai dengan Inpres No 2 Tahun 2020, tentang Rencana Aksi Nasional program Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN).
Jadi katanya, tidak ada yang terlewat. Semua lini, semua masyarakat, harus ikut berperan serta. " Untuk mewujudkan Desa Bergerak Indonesia Bersinar (Bersih narkoba) " pungkasnya. (li2).