Emiko Epyardi Asda (masker biru) bersama TP PKK Kab.Solok saat kunjungan ke TP PKK Prov Jateng. |
Semarang, Kupasonline - Tim Penggerak PKK Kabupaten Solok dipimpin langsung Ketuanya Hj. Emiko Epyardi Asda, berkunjung ke TP PKK Provinsi Jawa Tengah, dalam rangka sharing informasi, Selasa (7/12/2021).
Kedatangan Hj. Emiko bersama rombongan, diterima langsung Ketua TP PKK Provinsi Jawa Tengah Atikoh Ganjar Pranowo, Pengurus TP PKK Provinsi Jawa Tengah, Ketua Bidang dan Pokja 1,2,3 dan 4 TP PKK Provinsi Jawa Tengah di Gedung Dharma Wanita Persatuan Kota Semarang.
Dalam kunjunganya itu, Emiko Epyardi Asda didampingi Sekretaris TP PKK K
abupaten Solok Retny Humaira, Wakil Sekretaris Mila Susanti, Bendahara Suriani, Ketua Bidang dan Pokja 1,2,3 dan 4 TP PKK Kabupaten Solok dan Sekretaris DPMN Kab. Solok Ricky Carnova.
" Kami juga mohon ijin nantinya untuk mengunjungi Tim Penggerak PKK Kabupaten Klaten dan Tim Penggerak PKK Desa Jonggrangan Kecamatan Klaten Utara " ungkap Emiko Epyardi Asda.
Kunjungan itu ujar Emiko, dalam rangka mempelajari tertib administrasi. Karena kita ketahui bersama, suatu organisasi yang baik dapat dilihat dari tertib administrasinya.
Hj. Emiko. Epyardi Asda menyebutkan, TP PKK Kabupaten Solok saat ini, baru melaksanakan tugas kurang lebih 6 bulan. Dan saat ini katanya, sedang dalam kondisi berbenah, memperbaiki administrasi, menyusun rencana kerja dan rencana strategis TP PKK.
Editor : Sri Agustini