Bupati Solok Pembangunan Jalan Alternatif Alahan Panjang - Pasar Baru Pesisir Selatan Berdampak Perkembangan Bagi Kedua Daerah

×

Bupati Solok Pembangunan Jalan Alternatif Alahan Panjang - Pasar Baru Pesisir Selatan Berdampak Perkembangan Bagi Kedua Daerah

Bagikan berita
Bupati Solok Pembangunan Jalan Alternatif Alahan Panjang - Pasar Baru Pesisir Selatan Berdampak Perkembangan Bagi Kedua Daerah
Bupati Solok Pembangunan Jalan Alternatif Alahan Panjang - Pasar Baru Pesisir Selatan Berdampak Perkembangan Bagi Kedua Daerah
2. Kupas

 " Dan perkembangan kawasan juga akan lebih cepat terjadi, dan akan tentu berdampak positif bagi masyarakat dua daerah, tukasnya. Selain itu kata Bupati Epyardi Asda, pembangunan akses jalan alternatif ini kedepannya akan lebih mempercepat perputaran perekonomian di sektor perdagangan. 

Di mana Kabupaten Solok termasuk salah satu kawasan pemasok sayur mayur, sedangkan Pesisir Selatan termasuk daerah pemasok ikan laut segar. Sayur mayur dari Solok kata Bupati, dan ikan dari Pesisir. 

Jika perhubungan kedua daerah sudah lancar katanya, tentunya akan mengurangi biaya tranportasi yang selama ini harus melewati Kota Padang dulu untuk sampai ke Pesisir Selatan. Bupati Epyardi Asda juga turut berbangga hati, atas atensi yang ditunjukkan oleh Dirjen dan jajaran di BKSDA Sumatera Barat. 

Serta keinginan kuat dari Gubernur Sumatera Barat dan Dinas terkait yang komitmen, mendukung kemajuan pembangunan daerah-daerah di Sumatera Barat. 

 Atas nama Pemerintah Daerah ujar Bupati Epyardi Asda, dirinya sangat berterima kasih kepada Bapak Dirjen BKSDA, Gubernur Sumatera Barat dan pihak BKSDA Sumatera Barat, serta seluruh pihak-pihak yang terlibat dalam proses kemajuan ini. " Semoga hal ini dapat memberikan dampak yang baik bagi kedua daerah. 

Dan memacu peningkatan perekonomian masyarakat masing-masing daerah, pungkasnya. (li2)

Editor : Sri Agustini
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini