Lubuk Basung, Kupasonline - Kapolres Agam AKBP Dwi Nur Setiawan pimpin upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Kabagren dan Kasat Binmas Polres Agam di halaman Mapolres Agam, Selasa (4/1/2022) pukul 08.00 WIB.
Dalam upacara Sertijab yang juga dihadiri Waka Polres Agam Kompol Syafril, seluruh pejabat utama Polres Agam serta para Kapolsek sejajaran Polres Agam tersebut, bertindak selaku komandan upacara Ipda Mauli Dafri.
Berdasarkan Surat Keputusan Kapolda Sumbar no : KEP/581/XII/2021 tanggal 24 Desember 2021 tentang pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan Polda Sumbar, mutasi tersebut yakni Sertijab Kabagren dari Kompol Muhammad Arief kepada Kompol Amprisman yang sebelumnnya berjabatan KAURRAPKUM SUBBIDKUM BIDKUM Polda Sumbar. Kompol Muhammad Arief sendiri mendapat jabatan baru sebagai Kabaglog Polres Pariaman.
Kemudian jabatan Kasat Binmas Polres Agam yang sebelumnya dipegang Iptu Darman, digantikan Iptu Azwir Yani yang sebelum ini merupakan KBO Sat Sabhara Polres Agam. Iptu Darman sendiri akan menempati jabatan baru sebagai KASUBBAGKERMA BAGOPS Polres Agam.
Dalam upacara tersebut Kapolres Agam AKBP Dwi Nur Setiawan, selaku Inspektur upacara menyampaikan penghargaan dan terima kasihnya kepada pejabat lama atas pengabdian dan dedikasinya dalam melaksanakan tugas yang diemban selama ini.
"Kepada pejabat baru, kita ucapkan selamat atas kepercayaan pimpinan untuk mengemban tugas di jajaran Polres Agam ini. Sesuaikan diri segera dengan jabatan dan lingkungan tugasnya yang baru," pinta Kapolres.Kemudian kepada seluruh perwira, brigadir dan aparatur sipil negara sejajaran Polres Agam, Kapolres berharap dapat memberikan dukungan kepada pejabat yang baru.
"Bangun kerjasama yang harmonis sebagaimana yang telah ditunjukkan kepada pejabat lama selama ini, bahkan bisa lebih ditingkatkan," harapanya.
Mutasi jabatan ini menurut Kapolres Agam AKBP Dwi Nur Setiawan merupakan hal yang biasa dilakukan di lingkungan organisasi Polri yang bertujuan menjaga dinamika operasional dan penyelenggaraan proses manajerial organisasi dalam melaksanakan misi untuk mencapai visi yang telah ditetapkan.
Editor : Sri Agustini