Dampak Gempa Pasbar, Kepala Seorang Bayi di Agam Robek Tertimpa Plafon Ambruk

×

Dampak Gempa Pasbar, Kepala Seorang Bayi di Agam Robek Tertimpa Plafon Ambruk

Bagikan berita
Dampak Gempa Pasbar, Kepala Seorang Bayi di Agam Robek Tertimpa Plafon Ambruk
Dampak Gempa Pasbar, Kepala Seorang Bayi di Agam Robek Tertimpa Plafon Ambruk

Agam, Kupasonline - Bencana gempa berkekuatan 6.2 magnitudo yang meluluhlantakan beberapa kawasan di Kabupaten Pasaman Barat dan Pasaman Sumatera Barat, pada Jumat (25/2/2022) pukul 08.39 WIB, juga menyebabkan seorang bayi laki-laki di Kabupaten Agam mengalami luka robek dibagian kepala.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Agam, M. Lutfi Ar menyebutkan, bayi yang baru berumur tiga bulan itu bernama Nofa, ia cedera dibagian kepala karena tertimpa plafon rumahnya di perumahan PT Perkebunan Palalu Raya Nagari Salareh Aia, Kecamatan Palembayan.

"Bagian belakang kepala sang bayi mengalami luka robek yang cukup panjang akibat tertimpa reruntuhan material loteng rumah orangtuanya saat gempa mengguncang," sebutnya.

Korban sempat dibawa ke Puskesmas terdekat untuk mendapatkan perawatan, kemudian selanjutnya dirujuk ke RSUD Lubuk Basung.

Sementara itu Kepala Tata Usaha, PT Perkebunan Palalu Raya (PPR) Yahadi ketika ditemui rekan-rekan wartawan bersama Dinas Kominfo Agam, Jumat (25/2/2022) sore membenarkan kejadian tersebut yang menyebutkan peristiwa itu terjadi di salah satu rumah di komplek perumahan karyawan PT PPR. 

"Saat ini kondisi bayi itu beransur membaik, dan sekarang tengah dirawat di RSUD Lubuk Basung," katanya saat ditemui di kantornya. 

Orang tua bayi itu Surianto sebut Yahadi, merupakan karyawan di PT PPR, dan dari 80 kepala keluarga di perumahan karyawan PT PPR tersebut, yang terdampak gempa tersebut hanya satu, yaitu rumah milik Surianto.

Menurut informasi yang diperolehnya, saat terjadi gempa itu bapak balita tersebut sedang bekerja, dan ibunya sendiri sedang berada di dapur.

"Saat gempa terjadi, bayi itu sedang dalam ayunan di ruang tamu, seketika gempa terjadi, plafon rumah itu jatuh dan menimpa tepat di kepala sang bayi," tuturnya. (Pandu).

Editor : Sri Agustini
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini