Agam, Kupasonline - Untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, Polres Agam melaksanakan Blue Light Patrol, atau patroli dengan menyalakan lampu rotator berwarna biru di wilayah hukumnya.
Mobil Patroli 904 Unit Sat Lantas Polres Agam yang dipimpin oleh KBO Sat Lantas Ipda Edi Yanto melaksanakan patroli Blue Light di seputaran Padang Baru Lubuk Basung Kabupaten Agam, Senin (27/2/22) malam hingga dini hari.
Kasat Lantas Polres Agam Iptu Apriman Sural menyatakan patroli blue light adalah kegiatan yang dilakukan unit Sat Lantas Polres Agam untuk meningkatkan rasa aman pada masyarakat.
"Kegiatan ini juga sebagai impelentasi dari ops keselamatan singgalang 2022 yang baru saja di gelar di wilayah hukum Polres Agam mulai dari tanggal 26 Februari 2022 kemarin," sebutnya.
Selain itu Patroli Blue Light dilaksanakan dalam rangka meningkatkan kepatuhan dan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas serta menurunkan angka pelanggaran maupun kecelakaan lalu lintas maupun penyebaran COVID-19 di wilayah hukum Polres Agam.
Kita berharap kehadiran Patroli Blue ini selain menciptakan rasa aman dihati warga, juga dapat mencegah terjadinya aksi kejahatan, serta berkurangnya pelanggaran Lalulintas yang membuat meningkatnya kecelakaan yang sering merenggut nyawa pengguna jalan," ungkap Iptu Apriman.Sementara itu di lokasi berbeda, Kapolres Agam AKPB Dwi Nur Setiawan menjelaskan, Blue Light Patrol adalah program baru yang diluncurkan Polres Agam, guna mengantisipasi dan mencegah terjadinya tindak kejahatan, khususnya pada malam hari hingga dini hari.
"Kalau dulu namanya Patroli Malam, memang difokuskan pada waktu malam sampai dengan dini hari dengan mengoptimalkan tindakan preventif, menyalakan lampu biru pada malam hari," ujar Kapolres
Disebut Kapolres lagi, kegiatan ini akan dilaksanakan secara rutin oleh seluruh Polsek jajaran.
Editor : Sri Agustini