Solok, Kupasonline - Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten Solok Ny. Hj. Emiko Epyardi Asda, me-launching kegiatan " Sedekah Berkah, PKK Peduli, Toko PKK dan Koperasi PKK " yang merupakan inovasi kegiatan TP PKK Nagari Sumani Kecamatan X Koto Singkarak.
Kegiatan itu, digelar dalam rangkaian kegiatan Evaluasi 2 Tahun Kinerja Wali Nagari Sumani bertempat di Aula Kantor Wali Nagari Sumani, Sabtu (5/3/2022).
Acara itu juga dihadiri Camat X Koto Singkarak, Crismon Darma, Wali Nagari Sumani H. Masri Bakar, SE dan perangkat Pemerintahan Nagari setempat, TP PKK Nagari Sumani dan tamu undangan lainya.
Untuk penerima manfaat Sedekah Berkah periode pertama, diberikan kepada 12 orang yang tersebar di masing-masing Jorong yang ada di Nagari Sumani, senilai Rp.500.000/KPM.
Pada kesempatan itu, Ketua TP PKK Kabupaten Solok Hj. Emiko Epyardi Asda mengapresiasi inovasi kegiatan yang dilaksanakan oleh TP PKK Nagari Sumani ini.
" Semoga, kegiatan ini dapat memberikan semangat positif bagi kita semua untuk berbagi dengan sesama " tutur Hj. Emiko Epyardi Asda.* (li2).
Home
Berita
Di Nagari Sumani, Ketua TP PKK Kabupaten Solok Launching Sedekah Berkah, PKK Peduli, Toko PKK Dan Koperasi PKK
Di Nagari Sumani, Ketua TP PKK Kabupaten Solok Launching Sedekah Berkah, PKK Peduli, Toko PKK Dan Koperasi PKK
Berita Terkait