
Tak hanya itu, pria yang akrab disapa Bang Wiwiek ini juga berharap kegiatan Cheng Beng nanti dapat dibarengi dengan pelaksanaan program vaksinasi.
Saat ini, Pemkab Sergai tetap menggalakkan program vaksinasi di seluruh lini. Harapannya, festival budaya dan keagamaan Cheng Beng ini bisa disisipkan kegiatan vaksinasi juga, terutama untuk vaksinasi booster, minta Bang Wiwiek.
Sebelumnya, Pembina YIHLP Ade Chandra menyampaikan jika pihaknya berencana untuk mengadakan Cheng Beng di Kabupaten Sergai, ungkapnya didampingi Ketua Dewan Kehormatan Tetap YIHLP, Kwik Sam Ho dan Iwan Hartono Alam.
Dikutip dari Wikipedia, Festival Qingming atau Cheng Beng sendiri adalah ritual tahunan etnis Tionghoa untuk bersembahyang dan ziarah kubur sesuai dengan ajaran Khong Hu Cu.Hadir dalam audiensi ini Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Hj Nina Deliana Hutabarat, S.Sos, M.Si, Kadis Poraparbud Drs. Zulfikar, Kepala Bidang kebudayaan. Hj. Syafriani. S.kep Ners serta pengurus YIHLP lainnya. (her)
Editor : Sri Agustini