Hari Jadi Kabupaten Solok Ke 109, Rapat Paripurna DPRD Dengan Semangat Kebersamaan

×

Hari Jadi Kabupaten Solok Ke 109, Rapat Paripurna DPRD Dengan Semangat Kebersamaan

Bagikan berita
Hari Jadi Kabupaten Solok Ke 109, Rapat Paripurna DPRD Dengan Semangat Kebersamaan
Hari Jadi Kabupaten Solok Ke 109, Rapat Paripurna DPRD Dengan Semangat Kebersamaan

Solok, Kupasonline - Dalam rangka memperingati Hari Jadi Kabupaten Solok Ke - 109, Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Solok di Ruang Sidang Utama di Arosuka, Sabtu 9 April 2022, berlangsung dengan semangat kebersamaan. 

Bupati Solok H. Epyardi Asda, Wakil Bupati Jon Firman Pandu, Ketua DPRD Kabupaten Solok Dodi Hendra didampingi Wakil Ketua Ivoni Munir dan Lucky Efendi, duduk semeja dalam semangat kebersamaan diatas mimbar utama, di Ruang Sidang. 

Rapat Paripurna yang dipimpin dan dibuka secara resmi oleh Ketua DPRD Dodi Hendra itu, dihadiri Anggota DPRD Kabupaten Solok dan Forum Pimpinan Daerah (Forkopinda) setempat.

Juga hadir, Ketua TP PKK kabupaten Solok Emiko Epyardi Asda, Ketua GOW Nia Jon Firman Pandu, Kepala OPD dikingkup Pemkab Solok, Camat, Wali Nagari, Bundo Kandung, Ormas,BUMN,BUMD, dan tamu undangan lainya. 

Turut hadir, diantaranya Bupati Dharmasraya Sutan Riska Tuanku Kerajaan, Wali Kota Sawahlunto Deri Asta, Wakil Wali Kota Solok Ramadhani Kirana Putra, Bupati dan Wali Kota se-Sumbar atau yang mewakili, Tokoh masyarakat Kabupaten Solok Asrul Syukur dan sejumlah tokoh lainya. 

Bupati Solok H. Epyardi Asda Dt. Sutan Majo Lelo, M. Mar dalam sambutanya,  mengucapkan terima kasih kepada Panitia Hari Jadi Kabupaten Solok. Yang sudah melaksanakan kegiatan - kegiatan dalam memperingati Hari Jadi Kabupaten Solok Ke - 109.

" Melalui peringatan hari jadi ini, kita jadikan diri kita masing masing untuk lebih mawas diri, untuk menuju ke arah yang lebih baik, demi kemajuan Kabupaten Solok " tutur Bupati Epyardi Asda. 

Kami yakin kata Bupati Epyardi Asda, dengan semangat kebersamaan, kita pasti bisa. 

" Insya Allah, dibawah kepemimpinan kami, Kabupaten Solok akan lebih baik dan lebih maju kedepannya " pungkasnya. 

Ketua DPRD Kabupaten Solok Dodi Hendra mengatakan, Rapat Paripurna ini merupakan Rapat Paripurna HUT Kabupaten Solok yang pertama, dalam masa jabatan Bupati dan Wakil Bupati yang sekarang. 

Mudah - mudahan kata Dodi Hendra, kegiatan ini dijadikan sebagai sarana untuk saling mengingatkan dan saling menasehati.
Demi mewujudkan Kabupaten Solok yang madani. 

Kegiatan ini ujar Dodi Hendra, hendaknya juga dapat dijadikan sebagai momentun untuk menetapkan komitmen dalam berkarya. Guna memajukan Kabupaten Solok kedepan. 

" DPRD Kabupaten Solok, mendukung Kepala daerah, dalam mewujudkan visi misi Membangkik Batang Tarandam " ucap Dodi Hendra.* (li2). 

Editor : Sri Agustini
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini