Rudi Tambunan menyampaikan, dengan adanya SMAK ini 5 tahun hingga 10 tahun ke depan dapat lebih meningkatkan pendidikan di Mentawai dan sudah menyiapkan SDM yang handal, "Bila manajemen pendidikannya baik Kemenag akan mengajukan anggaran melalui APBN, agar dapat meningkatkan pembangunan semua bidang di kepulauan Mentawai, paparnya.
Kemudian, Kepala Desa Goiso'oinan, Sion Marsutim Taileleu, menyampaikan, bahwa dengan berdirinya SMAK yayasan Cahaya Logos di wilayah Desa kami, semoga kedepannya dapat membawa nilai positif dalam mengembangkan dunia pendidikan dan bidang pembangunan lainnya terhadap masyarakat khususnya masyarakat kami Desa Goiso'oinan, ucapnya.
"Dengan adanya SMAK ini dapat membantu meringankan biaya pendidikan khususnya buat masyarakat desa goisooinan dan juga mampu meningkatkan SDM yang baik bagi generasi muda," harap Kades Goisooinan.
Turut hadir dalam acara peletakan batu pertama yaitu, Wakil Bupati Kabupaten kepulauan Mentawai, Kortanius Sabeleakek,Kepala Dinas pendidikan dan kebudayaan kabupaten kepulauan Mentawai, yang di wekili, Sekretaris, Aban, Kepala Dinas Pariwisata atau yang mewakili, Kepala Desa Goiso'oinan beserta staf, Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Goiso'oinan, para Kepala dusun Desa Goiso'oinan, Tokoh agama, dan Tokoh masyarakat. (ash)
Editor : Sri Agustini