Solok, Kupasonline - Kepala Dinas (Kadis) Sosial Kabupaten Solok, Sumatera Barat, Ir. Syoufitri, bertindak sebagai Pembina Apel Pagi dilingkup Pemerintah Kabupaten Solok yang dilaksanakan di Lapangan Kantor Bupati Solok di Arosuka, Senin (18/7/2022).Apel Pagi itu, dihadiri Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Kemasyarakatan dan SDM Pemkab Solok, Mulyadi Marcos, Kepala OPD,
ASN dan THL lingkup Pemerintah Kabupaten SolokDalam arahanya sebagai Pembina Apel, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Solok Ir. Syoufitri antara lain menyebutkan bahwa, Dinas Sosial telah membuat Program Kawasan Khusus untuk Merokok. Dalam rangka Menciptakan Lingkungan yang bersih dari asap rokokm
Saat ini kata Syoufitri, sudah mulai diberlakukan di beberapa tempat. " Dan selanjutnya akan kita berlakukan di seluruh kawasan umum serta perkantoran di Kabupaten Solok " tuturnya.Pada program layanan BPJS kata Syoufitri, bagi bapak/ibu atau masyarakat yang belum Terdaftar, bisa langsung menghubungi Dinas Sosial atau melalui Pemerintah Nagari masing-masing.Syoufitri juga mengatakan, saat ini tengah dilaksanakan Kegiatan Jambore PKK tingkat Provinsi Sumatera Barat di Kabupaten Agam." Maka dari itu, mari kita berikan dukungan melalui Like dan Komen, pada Vlog PKK Pilot Project Tanjung Balik, yang telah ditayangkan pada YouTube PKK Kabupaten Solok " ucapnya.
Pada kesempatan itu, Syoufitri juga menyebutkan, saat ini Dinas Sosial akan turun ke Nagari. Dalam rangka, penyerahan Bantuan Sosial dari Kemensos, bagi masyarakat yang membutuhkan." Terkait kedisiplinan dalam pelaksanaan tugas dan Apel Pagi, semoga bisa lebih ditingkatkan lagi " pungkasnya.* (li2).
Editor : Sri Agustini